Polres Jayapura – Srikandi Cycloop Polres Jayapura terus menggalakkan program Gerakan Baca Tulis (GABUS) untuk membantu pemerintah dalam mewujudkan masyarakat Papua yang cerdas dan bebas dari buta aksara.
Program Gabus kali ini dilaksanakan Kelompok 3 yang dipimpin Iptu Darna bersama anggotanya, bertempat di Jalan Yabaso Sentani, Kabupaten Jayapura. Selasa (11/06) sore.
Para Polwan Polres Jayapura mengajar baca tulis kepada masyarakat Kabupaten Jayapura selepas pulang dari kegiatan rutin di kantor, hal tersebut sebagai wujud kepedulian Polri khususnya Polres Jayapura dalam bidang pendidikan.
Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A. Maclarimboen, S.I.K., M.H., melalui Iptu Darna, menyebutkan bahwasanya program GABUS sebagai jalan untuk mewujudkan masyarakat Papua yang cerdas dan bebas dari buta aksara.
“Pelaksanaan GABUS yang diselenggarakan oleh Polres Jayapura melalui Polwan Polres Jayapura merupakan kepedulian terhadap pendidikan agar membantu percepatan pemberantasan buta aksara khususnya di wilayah Kabupaten Jayapura,” tandasnya.
Lebih lanjut ia menambahkan pihaknya secara humanis dan penuh kasih sayang mengajarkan dan mengenalkan dengan sabar tentang keaksaraan kepada para peserta didik yang berjumlah 13 anak serta mama Lena yang berusia 30 tahun.